Ketua Pengadilan Tinggi Yogyakarta, Bapak Setyawan Hartono, S.H., M.H. menghadiri upacara peringatan Hari Ulang Tahun ke-270 Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) di Stadion Mandala Krida Yogyakarta. Pemerintah Provinsi DIY dalam peringatan HUT ke-270 mengusung tema “Jogja Tumata Tuwuh Ngrembaka”. Kata ‘Tumata’ memiliki pengertian tertata. Kemudian ‘Tuwuh’ berarti terus bertumbuh. Serta ‘Ngrembaka’ berarti berkembang.
Gubernur DIY menyampaikan dalam amanat upacara antara lain bahwa peringatan ini hendaknya diiringi introspeksi dan retrospeksi, seraya mengenang sejarah perjalanan Daerah Istimewa Yogyakarta, sejak mulai berdirinya, hingga saat ini. Disampaikan pula bahwa momentum hari jadi kali ini, sekaligus menjadi sebentuk alarm untuk “gumregah”, dengan menyerap esensi perjuangan yang telah diukir Mataram Islam dan Kasultanan Yogyakarta. Keduanya, mencerminkan benteng yang tak tergoyahkan oleh gelombang kolonialisme, dalam memelihara esensi Indonesia.
Bahwa dengan dukungan penyelenggara negara yang berintegritas; pendidik dan pelajar yang kreatif dan ikhlas berlandaskan keilmuan; rohaniawan yang mengamalkan kesalehan ritual dan kesalehan publik; wirausahawan yang inovatif; dan didukung oleh warga yang kreatif serta berkeadaban dapat menjadikan Daerah Istimewa Yogyakarta, yang adil sejahtera, serta menjadi sumber inspirasi, bagi bangsa Indonesia dan dunia.
Acara dilanjutkan dengan Rapat Paripurna DPRD DIY Peringatan Hari Jadi ke 270 Daerah Istimewa Yogyakarta Tahun 2025 di Ruang Rapat Paripurna DPRD DIY.


















Indeks Berita Mahkamah Agung Republik Indonesia
Lepas Ketua Pt Kalimantan Timur, Kma Ungkap Patut Dijadikan Panutan
Ketua Mahkamah Agung Melepas Ketua Mahkamah Syariyah Aceh Rafi Uddin
Pelaksanaan Sembako Murah Dharmayukti Karini Mahkamah Agung Ri Dan Ikahi
Sekretaris Mahkamah Agung Lantik Hakim Tinggi Pengawas
Bahas Kondisi Hakim, Sekretaris Ma Dan Dirjen Badilum Hadiri Rdp Dengan Komisi Iii
Indeks Pengumuman Badan Peradilan Umum
Selamat Idul Fitri 1446 H
Direktur Jenderal Badan Peradilan Umum Pimpin Penyerahan Tali Asih Hari Raya Idul Fitri Kepada Pegawai, Petugas Kebersihan Dan Keamanan
Para Pimpinan Mahkamah Agung Ri Berkunjung Dan Melakukan Pembinaan Di Kalimantan Timur
Ditjen Badilum Lakukan Sosialisasi Pilot Project Ptsp+ Untuk 10 Pengadilan Tinggi Dan Pengadilan Negeri
Mahkamah Agung Ri Mengantar Ketua Pengadilan Tinggi Kalimantan Timur Nyoman Gede Wirya, S.h., M.h., Memasuki Masa Purnabakti
Indeks Informasi Badan Peradilan Umum
- tidak dapat menampilkan berita ...